Minggu, 19 September 2021

Rekrutmen PT KAI 2021 Minimal SMA

 Rekrutmen PT KAI 2021 Minimal SMA


Periode pendaftaran lamaran pekerjaan PT KAI dibuka mulai tanggal 18 September 2021 - 24 September 2021 dengan tahapan sebagai berikut :

Tahap seleksi Lowker PT KAI
Tahap ke 1 : Tes Seleksi Administrasi
Tahap ke 2 : Tes Seleksi Kesehatan Awal
Tahap ke 3 : Tes Seleksi Psikologi
Tahap ke 4 : Tes Seleksi Wawancara
Tahap ke 5 : Tes Seleksi Kesehatan Akhir

Pendidikan yang dibutuhkan yaitu mulai tingkatan SLTA/SMA sederajat, D3, dan D4/S1. Untuk rincian persayaratan serta tahap - tahap alur pendaftaran rekrutmen PT KAI, silahkan mengakses website resmi PT KAI recruitmen.kai.id.

Sedangkan untuk formasi yang dibutuhkan pada rekrutmen PT KAI periode ini yaitu :
- Masinis
- Kondektur
- Pengatur Perjalanan Kereta Api (PPKA)
- Petugas Rumah Sinyal (PRS)/ Petugas Langsir (PLR)
- Petugas Negative Check Listrik Aliran Atas (PNC LAA)
- Petugas Negative Check Sintelis (PNC SINTELIS)
- Operator Kereta Perawatan Jalan Rel (KPJR)
- Teknisi Workshop Depo Mekanik JJ
- Satker Teknisi Jalan Rel dan Jembatan
- Administrasi
- Staf Pelayanan
- Teknisi Pemeliharaan Sarana

Syarat Rekrutmen PT KAI
Kriteria dasar yang wajib dipenuhi oleh para pelamar rekrutmen PT KAI yakni WNI, memiliki jenis kelamin pria/perempuan, serta sehat baik jasmani maupun rohani. Para pelamar juga diharuskan :

Untuk ijazah SMA/SLTA Sederajat dengan rata-rata nilai UAN minim 7,0 atau 70 untuk lulusan tahun 2020 dan 2021
1. IPK minimal 3.0 serta akreditasi jurusan pada saat kelulusan minim "B" untuk D3
2. IPK minimal 3.0 serta akreditasi jurusan pada saat kelulusan minim "A" untuk D4 atau S1

Sedangkan untuk usia para pelamar rekrutmen lowongan PT KAI per-1 September 2021 harus sesuai dengan persyaratan sebagai berikut :
- Lulusan SLTA/SMA Sederajat berusia 18 tahun, maksimal usia 25 tahun
- Lulusan D3 berusia 20 tahun, maksimal usia 27 tahun
- Lulusan D4/S1 berusia 21 tahun, maksimal usia 30 tahun

Sedangkan untuk fisik, tinggi badan dan berat badan juga memiliki syarat :
- Minimal 160 cm, BB ideal - PRIA
- Minimal 155 cm, BB ideal - WANITA
- Minimal 165 cm, BB ideal - khusus untuk formasi Masinis, Kondektur, PPKA, PLR/PRS
- Minimal 160 cm, BB ideal - khusus untuk wanita formasi Masinis, PPKA, PRS 

Beberapa syarat tambahan lainnya yaitu berpenampilan menarik, badan tidak bertato dan tidak bertindik (pria), serta berkelakuan baik dengan adanya bukti surat keterangn dari kepolisian yang masih berlaku (SKCK).

Pelamar juga diharuskan untuk memiliki surat keterangan bawah tidak pernah dihukum penjara berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan hukum tetap dan tidak pernah diberhentikan secara tidak terhormat pada anak perusahaan maupun institusi lainnya.

Kemudian, calon pelamar harus memiliki surat keterangan bahwa tidak pernah terlibat dan/atau tidak pernah mengkonsumsi/menggunakan narkoba/psikotropika, dapat dibuktikan dengan surat keterangan dari BNN atau kepolisian.

Bagi calon pekerja baru yang lulus dalam tahapan seleksi harus bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PT KAI, serta wajib tidak memiliki hubungan perkimpoian dengan pekerja perusahaan pada saat diterima sebagai pekerja perushaan.

Syarat Dokumen lowongan kerja PT KAI
- Pas foto terbaru dengan warna background biru, berkemeja putih
- Ijazah sesuai dengan syarat formasi fotocopy legalisir/asli
- Transkrip nilai atau SKHUN
- KTP atau surat kependudukan yang masih berlaku
- Surat akreditasi jurusan D3/D4/S1
- Sertifikat TOEFL ITP/IBT/IELTS/TOEIC (formasi Kondektur), D3/D4/S1

Untuk poin 2 hingga 6 berupa soft-file dengan format PDF dengan maksimal size 2MB, untuk pas foto menggunakan format JPEG/JPG maksimal size 2MB.

Khusus formasi D3 Masinis wajib memiliki ijazah SMA/MA jurusan IPA atau SMK/MAK dengan jurusan listrik atau mesin atau otomotif.

Jumat, 17 September 2021

Ini Nih Pengganti Fitur Swipe Up Instagram

 Ini Nih Pengganti Fitur Swipe Up Instagram yang Bakal Dihapus


Buat kalian pengguna aplikasi sosial media Instagram, pasti sudah enggak asing dengan fitur Swipe Up kan? Fitur di Instagram Stories ini memungkinkan pengguna berpengikut 10 ribu lebih menyematkan link atau tautan untuk mengarahkan orang lain ke situs tertentu.

Kabarnya, platform sosial media di bawah naungan Facebook Group itu bakal mematikan fitur Swipe Up yang saat ini sudah eksis dan banyak digunakan pengguna, khususnya para publik figur, pemengaruh, dan akun-akun bisnis.

Dilansir dari Gizchina, Instagram berencana untuk menggantikan fitur tersebut dengan fitur stiker. Fitur stiker ini nantinya bisa memuat tautan secara langsung.

Laporan itu menyebut beberapa pengguna telah menerima pemberitahuan dalam aplikasi yang mengonfirmasi bahwa perubahan baru itu akan mulai diterapkan pada 30 Agustus mendatang.

Baca : Ketahui Cara Memanfaatkan Telegram buat Mengasah Keterampilan 

Peneliti aplikasi Jane Machun Wong juga membuat tweet yang menginformasikan bahwa Instagram akan menghapus fitur tautan Swipe Up pada akhir bulan ini. Begitu juga dengan YouTuber teknologi Sam Sheffer yang menyampaikan hal serupa.

Instagram telah mengembangkan fitur Link Sticker baru. Sejumlah laporan menyatakan bahwa pengguna nantinya akan dapat memasang stiker yang dapat menampung tautan tertentu. Fitur ini akan tersedia untuk seluruh pengguna.

Awal bulan ini, raksasa sosial media itu juga dilaporkan telah mulai menguji fitur baru yang akan memasang iklan di tab Shop miliknya. Sebagaimana diketahui, Instagram telah memperkenalkan tab Shop tahun lalu sebagai bagian dari upayanya untuk memperluas ruang e-commerce.

Adapun, menurut laporan TechCrunch, fitur periklanan baru nantinya akan mencakup iklan yang melibatkan satu gambar atau carousel dari mereka. Awalnya, hanya beberapa pengiklan yang akan memiliki akses untuk ke depannya diperluas lebih masif.

Cara Membuat Swipe Up di Instagram Tanpa 10k

 Mengumpulkan followers Instagram hingga mencapai 10k memang tidak mudah. Biasanya, hanya seorang influencer dan juga selebgram yang sudah terkenal mampu menembus lebih dari 10k pengikut Instagram. Pengguna yang memiliki pengikut 10k bisa merasakan fitur-fitur yang lebih unggul di Instagram, salah satunya fitur Swipe Up. Tidak heran jika banyak yang mencari cara membuat swipe up di instagram tanpa 10k untuk berbagai kepentingan.


Cara Membuat Swipe Up di Instagram Tanpa 10k, Yuk Praktikkan!

Swipe Up akan membantu pengguna untuk mudah mengunjungi halam website tertentu melalui Instagram Stories. Caranya cukup menggulirkan halaman Instastories ke atas. Lantas, bagaimana jika pengguna baru yang belum memiliki 10k followers ingin menikmati fitur tersebut? Jangan khawatir, pastinya terdapat cara membuat Swipe Up di Instagram tanpa 10k yang jarang diketahui sebelumnya.

Cara Membuat Swipe Up di Instagram Tanpa 10k Melalui Bantuan IG TV dan Instastories

Memang rasanya sulit untuk mendapatkan followers sebanyak itu untuk para pengguna baru. Jangan khawatir, bagi pengguna baru atau pengguna lama yang memiliki followers kurang dari 10k, tetap akan bisa menikmati fitur Swipe Up. Tidak banyak orang tahu mengenai cara yang satu ini. Lantas, seperti apa caranya?

1. Membuat IG TV

Membuat IG TV tentu sangat mudah, bukan? Menu IGTV bisa ditemui di samping fitur Direct Messages atau DM. Buatlah channel IG TV sesuai dengan konten video yang akan dibuat. Konten video tentunya tidak terbatas. Pengguna bebas akan membuat konten apapun yang berkaitan dengan kebutuhan masing-masing.

2. Mengunggah Video di IG TV

Sudah membuat konten video untuk di upload di IG TV? Jika sudah, langkah berikutnya adalah mengunggah hasil videonya. Video yang diunggah di IG TV harus memiliki durasi minimal sepanjang 15 detik dan maksimal 1 jam. Pilihlah cover IGTV yang menarik sesuai dengan keinginan dan selaras dengan konten yang dibuat.

3. Sertakan Link yang Diinginkan

Pada bagian deskripsi, tambahkan pula caption agar konten video IG TV tampak lebih menarik. Jangan lupa juga untuk menyertakan link web atau link apapun yang nantinya akan dimasukkan ke dalam Insta Stories. Lanjutkan ke proses upload. Setelah video berhasil di upload, tap kotak deskripsi yang berada di bagian bawah. Apabila di klik, maka link yang sebelumnya dimasukkan akan segera terbuka.


4. Membuat Insta Stories

Berikutnya, cara membuat Swipe Up di Instagram tanpa 10k yaitu mulai membuat Insta Stories. Pengguna bisa memasukkan foto atau video di sana. Pada bagian atas halaman Stories, terdapat icon berbentuk rantai. Icon tersebut yang nantinya akan menghubungkan story dengan IG TV pengguna. Klik icon rantai tersebut dan tambahkan GIF bertuliskan Swipe Up untuk menarik perhatian penonton.

5. Upload Insta Stories

Setelah beberapa langkah di atas dilakukan, selanjutnya adalah mengunggahnya ke Insta Stories. Pastikan story yang baru saja dibuat berhasil. Para followers akan melihat Insta Stories pengguna yang secara otomatis dapat di swipe up. Sangat mudah, bukan? Segera praktikkan sekarang juga.

Popularitas Fitur Swipe Up Untuk Bisnis Online

Kini Instagram telah menjadi salah satu platform sosial media yang terbilang sangat populer. Perkembangan fitur-fitur yang sudah di upgrade juga semakin menambah popularitas dan fungsinya. Salah satu fitur yang bisa dimanfaatkan adalah Swipe Up. Banyak sekali manfaat dari fitur Swipe Up, terutama untuk meningkatkan insight aktivitas di Instagram. Berikut ini manfaat fitur swipe up:

1. Promosi Bisnis

Mayoritas pengguna sosial media memanfaatkan Instagram sebagai tempat promosi bisnisnya. Biasanya para selebgram dan influencer akan melakukan endorsement melalui Insta Stories serta memanfaatkan fitur Swipe Up. Adanya fitur tersebut digunakan untuk menyisipkan link website atau channel tertentu yang berkaitan dengan produk bisnisnya.

2. Memberikan Daya Tarik

Kegiatan promosi yang dilakukan di Instastories terbukti efisien dibandingkan dengan membagikan artikel panjang dan membosankan. Konten Instastories bisa dikembangkan dalam bentuk poster, gambar menarik, ataupun video pendek. Instastories memiliki daya tarik yang mampu menarik perhatian pengunjung, terlebih dibantu dengan adanya fitur Swipe Up.

3. Menambah Pengunjung

Menambahkan tautan link pada fitur Swipe Up tentunya akan menambah jangkauan pengunjung pada situs website yang bersangkutan. Pengunjung akan lebih mudah mengakses halaman yang dimaksud pengguna untuk tujuan tertentu, seperti bisnis. Penggunaan fitur Swipe Up dijamin akan menaikkan traffic Instagram dan menambah pengunjung yang melihat.

4. Meningkatkan Penjualan

Selling marketing melalui Insta Stories yang didukung fitur Swipe Up terbukti mampu meningkatkan jumlah penjualan. Hampir lima puluh persen penjualan produk dan jasa bermula dari Instagram Stories. Promosi yang rutin, pengunjung yang mulai bertambah, tentu tidak menampik terjadinya peningkatan pada produk atau jasa yang dijual atau ditawarkan.

Apa Saja Syarat dan Ketentuan Agar Fitur Swipe Up Bisa Digunakan?

Syarat dan ketentuan yang diberlakukan oleh Instagram untuk menikmati fitur Swipe Up di Instastories adalah pengguna dengan jumlah followers minimal 10k. Selain itu, untuk memenuhi kriteria Swipe Up lainnya adalah pengguna juga perlu mengaktifkan versi akun bisnis dan sudah terverifikasi. Ini syaratnya:

1. Mengaktifkan Business Profile

Pengguna Instagram yang mempunyai followers 10k juga perlu mengatur tipe akun menjadi Business Account, bukan Personal Account. Ini dilakukan sebagai syarat dan ketentuan yang saling berkesinambungan agar pengguna bisa memanfaatkan fitur Swipe Up di Instagram.

2. Akun Instagram Sudah Terverifikasi

Setelah Business Account diatur, ketentuan lainnya adalah akun Instagram sudah terverifikasi. Verifikasi tersebut bukan hanya berbentuk pemberitahuan aktivasi melalui email atau nomor hp, melainkan akun Instagram sudah memiliki centang biru. Bagi kalangan artis dan influencer tentunya akan sangat mudah mendapatkan centang biru.

Fitur Swipe Up Akan Digantikan dengan Fitur Baru?

Rasanya tidak adil jika fitur Swipe Up hanya diperuntukkan bagi pengguna dengan jumlah followers minimal 10k. Cara membuat Swipe Up di Instagram tanpa 10k melalui bantuan fitur IG TV dinilai memiliki kekurangan tersendiri yang mana penggunaannya tidak efisien. Beredar kabar bahwa fitur Swipe Up akan dihilangkan dari Instagram. Jika benar, apa yang akan terjadi selanjutnya?

1. Fitur Swipe Up Lebih Unggul

Pada kenyataannya, fitur Swipe Up dinilai lebih unggul, sebab penggunaannya yang mudah. Pengunjung yang melihat Insta Stories cukup mengusap halaman layar ke atas agar bisa membuka link. Proses input link juga tidak serumit jika menggunakan IG TV terlebih dahulu.

2. Fitur Swipe Up Digantikan Dengan Stiker

Fitur Swipe Up yang rencananya akan digantikan dengan fitur link stiker tentu bisa digunakan semua pengguna Instagram, tanpa terkecuali. Mekanisme dari Swipe Up melalui stiker ini memiliki kelebihan dan kelemahan masing-masing. Link stiker memiliki keunggulan dari segi kustomisasi. Pengguna bisa memilih ukuran stiker, bentuk serta menempatkan di sisi manapun pada konten Insta Stories.

Itulah beberapa ulasan mengenai fitur Swipe Up di Instastories. Cara membuat Swipe Up di Instagram tanpa 10k bisa dilakukan dengan bantuan tambahan dari fitur IG TV. Manfaat Swipe Up yang begitu banyak, seharusnya bisa dinikmati oleh seluruh pengguna Instagram dan tidak terbatas untuk pengguna yang memiliki followers 10k ke atas saja.

Belajar SEO & Konsep Dasar SEO

 Belajar SEO & Konsep Dasar SEO


Apa itu SEO?

SEO (Search Engine Optimization) adalah cara untuk mengoptimasi hasil mesin pencarian agar website kita berada di halaman pertama index pencarian atau bahkan berada di ranking pencarian kesatu.
Cara kerjanya adalah mesin pencari menggunakan algoritma tertentu untuk menentukan konten mana yang layak menempati ranking teratas hasil pencarian. Ini berlaku untuk semua mesin pencari baik itu Google, Yahoo!, Bing, maupun Duckduckgo.
Indikator yang mempengaruhi SEO

Struktur URL

Struktur URL yang baik adalah struktur URL yang sederhana, cukup mengandung nama domain dan judul artikel. Contoh struktur URL yang ideal:
https://www.namawebsiteanda.com/judulkonten
Penggunaan SSL/TLS

Semenjak tahun 2014, Google mengutamakan website yang sudah HTTPS untuk tujuan keamanan.

Jika masih diawali dengan HTTP, artinya website Anda belum menggunakan SSL/TLS. Website yang sudah mengaktifkan SSL/TLS, alamat websitenya diawali dengan HTTPS.

Topik Konten

Semakin banyak konten yang membahas topik yang saling berkaitan, semakin besar kemungkinan website Anda untuk muncul di halaman pertama hasil pencarian topik tersebut. Sebab website dengan konten yang topiknya saling berkaitan lebih mudah dikenali oleh mesin pencari.

Search Intent

Satu kata kunci bisa dimaksudkan untuk dua hal yang berbeda atau lebih. Search intent atau maksud pencarian adalah apa yang diinginkan oleh kebanyakan pencari terhadap satu kata kunci tertentu.

Struktur Konten

Mudahkan pembaca dalam menemukan jawabannya di konten  dengan struktur yang jelas dan rapi. 
Caranya yaitu menggunakan heading dan subheading untuk poin-poin paling penting dalam konten. Bisa juga menambahkan foto, gambar ilustrasi, infografik, atau video untuk membantu pembaca memahami konten.
Meta Tags

Meta tags terdiri dari title tag dan meta description. Fungsinya adalah membantu mesin pencari memahami konten di halaman website. Pertama, title tag adalah judul artikel yang muncul di hasil pencarian.
Kedua, meta description adalah teks yang merangkum konten di hasil pencarian. Teks ini terletak tepat di bawah judul dan URL artikel.
Backlink

Backlink adalah link yang ditautkan oleh website lain ke website kita. Semakin banyak backlink, maka website kita dianggap kredibel dan akan direkomendasikan oleh mesin pencari. Tetapi backlink tersebut harus berasal dari website yang berkualitas.

Kecepatan Website

Semakin cepat waktu loading suatu website maka akan semakin besar kemungkinannya halaman website muncul di halalaman utama google.

Jenis-jenis SEO

On Page

SEO On Page adalah langkah-langkah optimasi SEO yang dilakukan di dalam website Anda. Beberapa langkah optimasi SEO on page meliputi: permalink, judul konten, struktur konten, penggunaan heading, kecepatan website, tema responsif, hingga internal linking.

Off Page 

SEO Off Page adalah langkah optimasi SEO yang dilakukan di luar website. Jadi mengoptimasi konten dan website Anda saja belum cukup. Ada banyak faktor di luar website yang bisa berpengaruh terhadap kualitas SEO Anda.

Pabrik Penghisap Karbon Dioksida Pertama Di Dunia Telah Beroperasi Di Islandia

 Pabrik pertama dan terbesar di dunia untuk menghisap dan mengubah karbon dioksida (CO2) dari udara lalu dipadatkan mulai beroperasi di Islandia (Iceland) pada hari Rabu 8/9/2021.



Pabrik Penghisap Karbon Dioksida Pertama Di Dunia Telah Beroperasi Di Islandia
Pabrik Orca, pabrik penghisap karbon dioksida (CO2) pertama di dunia, telah beroperasi di Islandia pada Rabu 8/9/2021. 


Pabrik Orca yang didirikan oleh startup Swiss Climeworks AG untuk mengurangi efek gas rumah kaca di planet ini merupakan tonggak sejarah dalam industri penangkapan udara langsung.

Sementara Climeworks telah membangun 16 instalasi di seluruh Eropa, Pabrik Orca adalah satu-satunya yang secara permanen menangkap dan menyimpan CO2 tanpa mendaur ulangnya.

Menurut Climeworks, setiap tahun pabrik tersebut memiliki kapasitas untuk menangkap 4.000 ton CO2, yang disimpan dengan aman dan permanen melalui proses kimia yang dikembangkan oleh Carbfix, suatu kemitraan akademi-industri di Islandia.

Dalam proses ini, CO2 yang ditangkap dari atmosfer dimineralisasi di bawah tanah dan diubah menjadi batu.

CO2 yang ditangkap di udara dicampur dengan air dan dipompa jauh di bawah tanah, di mana ia terperangkap dalam batu melalui proses mineralisasi alami yang memakan waktu kurang dari dua tahun, Carbfix mencatat.


Pabrik Penghisap Karbon Dioksida Pertama Di Dunia Telah Beroperasi Di Islandia
Karbon dioksida yang terhisap dimineralisasi secara alami selama dua tahun hingga menjadi batu.


Meski pabrik ini hanya mampu menangkap sebagian kecil dari emisi tahunan global sekitar 35 miliar ton CO2, organisasi nirlaba tersebut percaya itu adalah batu loncatan untuk ekspansi ke kapasitas penghapusan megaton pada bagian kedua dekade ini.

Pabrik ini adalah layanan penangkapan dan penyimpanan udara langsung pertama dengan proses yang divalidasi - diberikan pertengahan Juni 2021 oleh DNV pihak ketiga independen.


Dengan laporan baru-baru ini oleh Panel Antarpemerintah PBB tentang Perubahan Iklim (IPCC) yang memperingatkan bahwa dunia dapat melihat peristiwa cuaca ekstrem yang lebih sering di tahun-tahun mendatang karena pemanasan global, para ahli telah menekankan pentingnya mengurangi kadar gas rumah kaca secara drastis dan menghilangkan emisi karbon dioksida dari udara secara permanen.


Pabrik Penghisap Karbon Dioksida Pertama Di Dunia Telah Beroperasi Di Islandia
Unit-unit pengumpul udara terkompaksi pada Pabrik Orca.


Pembangunan Pabrik Orca dimulai pada Mei 2020 berdasarkan teknologi modular canggih, kata Climateworks, menambahkan bahwa unit pengumpul udara terkompaksi seukuran kontainer yang inovatif ditumpuk bersama untuk membangun pabrik.

Karena lokasinya yang strategis berdekatan dengan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi Hellisheiði ON Power, Orca sepenuhnya menggunakan energi terbarukan.

"Ini telah memungkinkan Orca untuk beroperasi dalam waktu kurang dari 15 bulan. Dibandingkan dengan generasi teknologi sebelumnya, penggunaan baja di unit pengumpul telah berkurang sekitar setengah per unit output," katanya dalam sebuah pernyataan.

Menurut Climeworks, teknologi ini dapat dengan mudah direplikasi di lokasi yang berbeda di seluruh dunia dan pada skala yang semakin besar, dengan cara yang fleksibel di mana  energi terbarukan dan kondisi penyimpanan cukup tersedia.

Organisasi nirlaba itu mengatakan teknologi canggihnya dioptimalkan untuk menangkap lebih banyak kapasitas pengambilan CO2 per modul daripada sebelumnya, membantu pabrik menyimpan tingkat gas rumah kaca yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Ia percaya inovasi dalam desain pabriknya dapat membantu meningkatkan teknologi iklim ini di tahun-tahun mendatang dan meningkatkan kapasitas penangkapannya secara signifikan.

Sementara investasi mengalir ke perusahaan yang mengembangkan solusi penangkapan karbon untuk menjinakkan pemanasan global, para ahli iklim juga menyoroti kelemahan teknologi ini, menggambarkan harapan yang ditempatkan pada mereka sebagai "sangat terlalu optimis".

"Orca, sebagai tonggak sejarah dalam industri penangkapan udara langsung, telah memberikan cetak biru yang terukur, fleksibel dan dapat ditiru untuk ekspansi Climeworks di masa depan," christoph Gebald, co-CEO dan salah satu pendiri Climeworks, mencatat dalam sebuah pernyataan.

"Mencapai emisi nol bersih (net-zero emissions) global masih jauh, tetapi dengan Orca, kami percaya bahwa Climeworks telah mengambil satu langkah signifikan lebih dekat untuk mencapai tujuan itu," tambah Gebald.

Kota Banda Aceh Satu-satunya Zona Merah di Indonesia

 Kota Banda Aceh Satu-satunya Zona Merah di Indonesia


Jakarta, CNN Indonesia -- Kota Banda Aceh, Provinsi Aceh, menjadi satu-satunya kabupaten/kota di Indonesia yang masih tercatat sebagai zona merah atau wilayah dengan tingkat penularan Covid-19 tinggi alias rawan.

Data terakhir Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 per 12 September yang dirilis baru-baru ini mencatatkan sebaran zona merah hanya tersisa satu kabupaten/kota. Jumlah itu lebih sedikit apabila dibandingkan dengan pekan sebelumnya yang sebarannya mencapai lima kabupaten/kota di seluruh Indonesia.

Sebagaimana diketahui, peta zonasi risiko daerah dihitung berdasarkan indikator-indikator kesehatan masyarakat dengan menggunakan skoring dan pembobotan. Indikator yang digunakan adalah indikator epidemiologi, surveilans kesehatan masyarakat, dan pelayanan kesehatan.

Kasus positif Covid-19 di Aceh memang menunjukkan tren penurunan sejak awal September 2021, meski dalam sepekan terakhir masih masuk 10 besar provinsi penyumbang kasus Covid-19 tertinggi harian di Indonesia.

Kendati demikian, tren kenaikan kasus kematian dilaporkan terjadi di Aceh. Berdasarkan laporan Kementerian Kesehatan per 11 September, Tingkat Komunitas (TK) Provinsi Aceh termasuk pada level 2. Hal ini menunjukkan bahwa penambahan kasus positif di Aceh relatif rendah, hanya 20-50 kasus/100 ribu penduduk per minggunya.

Adapun, TK tertinggi yakni pada level TK 4 dengan lebih dari 150 kasus/100 ribu penduduk per minggu. Menurut laporan terbaru itu, tidak ada satu pun provinsi di Indonesia masuk level ini.

Lebih lanjut, selain zona merah, Satgas juga mencatat zona oranye atau wilayah dengan risiko sedang penularan Covid-19 yang mengalami penurunan jumlah. Dari pekan lalu yang tercatat sebanyak 294 wilayah zona oranye, maka pekan ini berkurang menjadi 89 kabupaten/kota zona oranye.

Zona kuning atau wilayah dengan risiko rendah penularan Covid-19 juga mengalami peningkatan menjadi 423 wilayah, dibandingkan data pekan lalu yang mencatat 117 kabupaten/kota masuk dalam zona kuning. Seluruh kabupaten dan kota administrasi di DKI Jakarta masuk kategori ini.

Selanjutnya, zona hijau tidak mengalami perubahan. Kabupaten Pegunungan Arfak di Papua Barat menjadi satu-satunya daerah yang melaporkan tidak ada penambahan kasus. Adapun satu wilayah yang dilaporkan tidak terdampak virus corona hingga Juli lalu, yakni Kabupaten Dogiyai di Papua, kini masuk kategori zona kuning.